Kodim 0312/Padang Buka Secara Resmi Kegiatan Pendayagunaan Koramil Model Semester II TA 2022

    Kodim 0312/Padang Buka Secara Resmi Kegiatan Pendayagunaan Koramil Model Semester II TA 2022

    Padang - Pendayagunaan Koramil Model Koramil 03/Padang Selatan Kodim 0312/Padang secara resmi dibuka oleh Dandim 0312/Padang Kolonel Inf Jadi, S.I.P. yang diwakili oleh Kasdim 0312/Padang Letkol Inf Agung Budi Purnomo, S.E. di lapangan upacara Koramil 03/Padang Selatan. Senin 14 November 2022

    Dandim 0312/Padang dalam amanatnya yang dibacakan oleh Kasdim 0312/Padang mengucapkan selamat datang kepada peserta Koramil Model di Koramil 03/Padang Selatan Kodim 0312/Padang. 

    “Saya berharap dengan adanya kegiatan Pendayagunaan Koramil Model ini peserta dapat memahami, mempedomani dan mengaplikasikan serta dapat meningkatkan kemampuan Aparat Komando Kewilayahan (Apkowil) secara profesional dalam melaksanakan tugas diwilayah masing-masing". Pesan Dandim.

    Kegiatan pendayagunaan Koramil model semester II TA 2022 ini akan dilaksanakan selama 5 hari, dengan peserta sebanyak 30 orang prajurit baru masuk satuan dari perwakilan Kodim-Kodim jajaran Korem 032/Wirabraja, yang dihadiri oleh Danramil, Perwira Staf Jajaran Kodim 0312/Padang. (Pendim 0312/Padang)  

    kota padang
    wirzalcan

    wirzalcan

    Artikel Sebelumnya

    Bantu Kesulitan Rakyat, Babinsa Kodim 0312/Padang...

    Artikel Berikutnya

    Saka Wira Kartika Kodim 0309/Solok, Raih...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Danlanud Sultan Hasanuddin Mengantar Keberangkatan Wakil Presiden RI Kunker Ke Larantuka
    TNI dan ADF Bicarakan Peningkatan Kerjasama Militer
    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now

    Ikuti Kami